Banyak sekali prestasi yang diraih Desa Tertek Kecamatan Pare, pada Tahun 2016 lalu Desa Tertek pernah memperoleh Awarding Inovasi Desa Kategori Pemberdayaan Perempuan dan di Tahun 2017 juga mendapat Awarding Inovasi Desa Kategori Bidang Layanan Kesehatan, disamping itu juga ikut mendukung suksesnya Kabupaten Sehat mulai dari penghargaan Swasti Saba Pradapa dan juga Swasti Saba Wiwerda.
Plt.Kepala Desa Tertek Edi Subiyakto,SE mengatakan “Alhamdulilah Desa Tertek kembali menoreh prestasi semua ini berkat kerja keras dari masyarakat Desa Tertek yang selalu bahu membahu untuk memajukan desanya, apalagi ibu-ibu para kader baik kader posyandu, PKK, jumantik, lansia, BKB semuanya aktif, serta didukung lintas sector dibawah komando Bidan Dotik semua prestasi bisa diraih” kata Edi.
“juga saya ucapkan terimakasih Kepada Pemerintah Kabupaten Kediri, Ibu Bupati Kediri dr.Hj.Haryanti Sutrisno, melalui DPMPD Kabupaten Kediri bekerjasama dengan Jawa Pos Radar Kediri yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami sehingga bisa menerima penghargaan Awarding Inovasi Desa Bidang Layanan Kesehatan” komentar Edy dengan bangga.
“Desa Tertek memiliki program unggulan yang diberi nama “Posyandu Terintegrasi” yaitu semua kegiatan posyandu ditempatkan pada satu titik apapun itu bentuknya dan digelar 1 bulan sekali, jika desa lain membuka layanan posyandu dihari yang berbeda maka kami di Desa Tertek mampu menyatukan Posyandu Balita, Posbindu, Posyandu Lansia, juga posyandu Jiwa pada hari dan waktu yang sama” terangnya saat di temui Tim Peliputan (2/1).
“Adanya layanan ini membuat, semuanya bisa mendapatkan layanan dalam sekali datang, selain itu juga kita mengadakan kegiatan rutin seperti senam untuk lansia dan pemeriksaan “gratis”, lanjut Edi dengan bangga
Ditambahkan juga oleh Bidan Desa Dotik “untuk bisa meraih semua ini tidaklah mudah seperti membalikkan telapak tangan, pendekatan dan kesabaran juga memberikan pengertian dan pelatihan kepada semua kader, dari dulu sampai sekarang kami menjalankan kegiatan ini dibantu dengan dana “Sandiyah” disamping dari Dana Desa” katanya.
“dengan adanya Sangdiyah Desa Tertek mampu mengadakan berbagai kegiatan seperti menabung bagi anggota Sandiyah 1 bulan sebesar Rp. 10.000 selama 30 bulan, dari sinilah Desa Tertek bisa mandiri karena dari hasil tabungan tersebut sebagian digunakan sebagai simpan pinjam untuk anggota dan sebagian lagi untuk membantu modal usaha anggota, dengan menggunakan system bagi hasil”, jelas Dotik.
Dengan hasil yang telah diraih Desa Tertek di Tahun 2016, mampu membuat gebrakan baru untuk memajukan desanya, dan lagi untuk tahun 2017 juga mendapat Awarding Anugerah Desa bidang Pelayanan Kesehatan yang nantinya bisa dikembangkan untuk membuat Desa Tertek labih maju lagi dan membuat inovasi yang lain lagi. (Kominfo, Yrpd,Tj, Wk). #kedirilagihebat