Quantcast
Channel: Situs Resmi Pemerintah Kabupaten Kediri
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3253

Pengajian dan Dzikir untuk Indonesia

$
0
0

Dalam rangka memperingati hari Bhakti Adhyaksa ke 58 Kejaksaan Negeri Kab. Kediri menggelar acara do'a dan asa untuk Indonesia bersama KH. Mohammad Maksum. Acara tersebut digelar dihalaman belakang kantor Kejaksaan Negeri Kab. Kediri jalan Pamenang Kec. Ngasem (21/7).

Kejaksaan 1Hadir pada acara tersebut Sekda Kab. Kediri H. Supoyo, SH. M.Si, seluruh Kepala SKPD, tokoh masyarakat dan Anggota IAD (Ikatan Darma Karini). Pengajian dan Dzikir tersebut mengambil tema "Membangun Sinergi, Menjaga Negeri".

Sebelum pengajian dan dzikir dimulai Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri Subroto, SH, MH memberikan sambutan. Dalam sambutannya mengatakan Mudah-mudahan dengan kita melaksanakan kegiatan seperti ini dapat membawa berkah khususnya bagi keluarga besar Kejaksaan Negeri umumnya bagi kita semua masyarakat Kabupaten Kediri.

Kejaksaan 2"Semoga Allah SWT memberikan pahala kepada kita semua dan selalu melimpahkan rahmat, hidayah dan rejekinya bagi kita semua".

Usai Pengajian, Dzikir dan do'a KH. Mohammad Maksum memberikan tausyah, yang manyampaikan, Istighfar itu penting, untuk memohon ampun kepada Allah SWT, begitupula istighosah, karena sebesar apapun dosa kita lebih besar ampunan dari Allah.

Kejaksaan 3"Maka penting bagi kita selalu memohon ampun kepada Allah. Allah tidak akan menurunkan azab selama kaumnya setiap malam membaca istighfar. Istighfar penting bagi kita di dalam memohon kepada Allah agar Kabupaten Kediri Selalu diberikan rasa aman, tentram, damai dan sentosa. Terangnya. (Kominfo/lks,fz,tj,wk)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 3253

Trending Articles