Salah satu sektor yang mendapat perhatian Pemkab Kediri adalah UMKM, baik pengembangan, pemasaran produk maupun perizinan usahanya. Seperti pada Rabu (6/3), bekerjasama dengan BPOM dan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, tim dari Dinkes dan Dinas Kopusmik Kab. Kediri berkunjung ke Rumah Olahan Lele Kimara dan Kampung Lele di Desa Tales Kec. Ngadiluwih. Kunjungan tersebut dalam rangka pembinaan izin produksi terutama produk beku/frozen.
Setelah tiba di lokasi, Kadinkes Prov. Jatim, dr. Kohar Hari Santoso menjelaskan, kehadiran tim adalah menindaklanjuti arahan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. “Ibu Gubernur berpesan bahwa ada produk UMKM dari bahan lele yang perlu medapatkan pembinaan terkait perijinan MD dari BPOM. Izin ini dapat diberikan kepada badan usaha PT, CV, maupun perseorangan. Setiap pangan olahan baik diproduksi di dalam negeri atau yang diimpor untuk diperdagangkan dalam kemasan,” jelasnya.
Pada kesempatan tersebut tim berdialog dengan pelaku UMKM serta Bapak Mariyani selaku pemilik Kampung Lele. Mereka pun memantau langsung tempat pengolahan serta proses pembuatan aneka produk berbahan dasar lele, seperti nugget, sempol, sate, samosa dan masih banyak lagi.
“Tidak hanya kuantitasnya meningkat, pembinaan ini juga kami lakukan agar produksi sesuai dengan regulasi atau aturan yang berlaku. Jika sudah memenuhi persyaratan, selanjutnya bisa mendapatkan ijin agar pemasarannya lebih luas lagi,” tambah dr. Kohar Hari Santoso.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kab. Kediri Kediri, dr. Adi Laksono, MMRS menyampaikan apresiasinya. “Alhamdulillah ada Loka POM di Kab. Kediri yang mewakili BPOM untuk membantu mempersiapkan apa saja yang diperlukan terutama untuk izin MD. Nantinya diharapkan segera mendapatkan ijin Mdnya,” jelas dr. Adi.
Sementara itu Plt. Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, drh. Munfarid, MM. mengucapkan terima kasih kepada seluruh rombongan yang hadir. “Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih khususnya kepada Kadinkes Prov. Jatim dan rombongan dari BPOM, yang telah mengunjungi Rumah Olahan Lele Kimara dan Kampung Lele ini. Dengan adanya pembinaan ini diharapkan jangkauan pemasaran produksi UMKM bisa lebih luas lagi,” ucapnya.
“Potensi UMKM di Kabupaten Kediri sangat bagus, dengan demikian kita akan terus mendorong dan melakukan pembinaan secara intensif supaya makin berkembang,” tambahnya. (Kominfo/dn,yda,tee,wk)