Quantcast
Channel: Situs Resmi Pemerintah Kabupaten Kediri
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3253

Nikmati Keseruan Akhir Pekan di GPI

$
0
0

gpi 1

Sudahkah Anda menentukan tujuan liburan akhir pekan ini? Salah satu tempat yang bisa menjadi alternatif liburan Anda adalah Gumul Paradise Island. Tempat wisata yang terletak di kawasan Simpang Lima Gumul ini terbilang lengkap, karena terdiri dari kolam renang dan dan aneka wahana permainan.

Dibangun di atas lahan seluas 3 hektar, tempat wisata ini dilengkapi dengan pepohonan hijau. Pastinya menjadikan udara lebih sejuk dan sangat nyaman sebagai tempat liburan bareng keluarga maupun teman sekolah.

Tak ketinggalan, berbagai fasilitas pun disediakan. seperti area parkir kendaraan yang cukup luas dan beragam lapak yang menyiapkan menu makanan spesial untuk para wisatawan.

gpi 2

Tempat wisata Gumul Paradise Island tidak hanya menonjolkan wisata airnya saja melainkan ada wahana non air yang bisa dinikmati oleh semua kalangan mulai dari anak-anak, dewasa dan orang tua.

Wahana-wahana non air ini terbilang asyik, mendidik, dan menantang, seperti Scary House yang merupakan wahana rumah hantu yang bikin bulu kuduk merinding. 3D Art Studio yang merupakan wahana terfavorit wisatawan. Di dalamnya banyak lukisan 3 dimensi yang dijadikan spot foto menyerupai bentuk aslinya.

Ada juga bioskop 4 dimensi yang berbeda dari bioskop lainnya. Bioskop ini memiliki fasilitas khusus yang bisa membuat penonton ikut merasakan kejadian dan suasana di dalam film. Adapun fasilitasnya adalah kacamata 4D, yang mana setelah memakai kaca mata tersebut penonton seolah ikut merasakan suasana di dalam film. Pastinya seru banget dan tidak akan membuat bosan.

gpi 3

Harga tiket masuk wisata ini cukup terjangkau. Dengan merogoh kocek Rp 40.000, kita bisa menikmati sumua wahana di dalamnya. Untuk harga tiket weekend pun sama.

Jadwal buka GPI mulai hari Selasa - Kamis pukul 09.00 WIB – 17.00 WIB, untuk hari Jumat mulai pukul 10.00 WIB – 17.00 WIB, dan Sabtu - Minggu mulai buka pukul 08.00 WIB - 17.00 WIB.

Ada yang istimewa dari GPI Kediri ini, yaitu khusus bagi para pengunjung dari panti asuhan dan yatim piatu, tidak dipungut biaya. Hanya dengan menunjukkan surat keterangan dari yayasan/kelurahan setempat, mereka gratis masuk. Program ini berlaku khususnya untuk Kabupaten Kediri, syarat dan ketentuan berlaku.

gpi 4

Segera kunjungi GPI, beralamat di Jl. Kompleks Simpang Lima Gumul, Dadapan, Sumberejo, Kec. Ngasem, Kabupaten Kediri. No telfon (0354) 671155. (Kominfo/ns,team,tj,wk)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 3253

Trending Articles